Tubuh mungil itu berdetak...tak kencang...tapi mampu membuat jantungku berdetak lebih kencang..mampu membuat senyumku merekah. Aku melirik sekilas suamiku..melihat matanya yang berbinar kearah monitor itu.
Merasakan aura bahagianya melihat perkembangan si mungil yang biasanya diajak ngobrol tiap malam sebelum tidur.
Si mungil yang tak pernah lupa dielus lembut dan dikecup selamat malam.
Tubuh mungil itu mulai menggeliat pelan...menggerakkan tangan dan kakinya yang belum sempurna.
Dokter mencoba mengukur panjang tangannya...ahhh..ia mulai bergerak lagi..
seakan tak ingin orang lain tahu sudah sampai seberapa jauh perkembangannya.
Engkau aktif sekali rupanya didalam sana...
Tak heran terkadang diriku kebagian mualnya..=P
pasti engkau habis berputar-putar didalam sana...bereksplorasi dengan penuh rasa ingin tahu.
Tulangmu sudah tubuh sempurna sayang, dan kata dokter alhamdulillah perkembangan otakmu pun bentuknya normal.
Aku penasaran, perkembangan apa lagi yang akan kau alami didalam sana..
Tumbuh lha dengan sehat, sayang...itu yang terpenting.
Lahir lha engkau dengan selamat...
hingga aku bisa memelukmu erat..
merasakan jari-jari mungilmu ditanganku..
menciummu sesuka hatiku...
ahh..aku tak sabar untuk mengintipmu sebulan lagi..
saat itu..bergerak lha agak perlahan y sayang...
agar bu dokter bisa mengabadikan gerakanmu dari monitor hitam putih itu.
Ayah dan ibu kan ingin melihat foto perkembanganmu tiap bulanmu...
cepat lha lahir sayang... karena kami tak sabar untuk memelukmu..
Cikarang, 26 Oktober 2010
mengintip dedek kecil diusia 14 minggu dalam kandungan :D
gambar diambil dari sini
Liburan di Tokyo
2 weeks ago
jadi pengen cepet hamil juga...
ReplyDeletedoain ya mbak...:)
@riesta
ReplyDeleteamiiin...iya semoga cepat di beri amanah oleh Allah y jeeng =D